Kota Tua Yerusalem, yang saat ini terletak di Israel, memilikiki situs bersejarah yang signifikan dalam sejarah agama Yahudi, Kristen dan Islam, sehinga dianggap sebagai Kota Suci.
Temple Mount
Temple Mount (Hebrew: הר הבית, Har haBáyit), juga dikenal sebagai Mount Moriah dan oleh umat Islam sebagai Noble Sanctuary (Arabic: الحرم القدسي الشريف, al-haram al-qudsī ash-Sharif), merupakan situs bersejarah di Kota Tua Yerusalem karena tersebut dalam sejarah agama Yahudi dan Islam.
Temple Mount adalah tempat suci bagi agama Yahudi karena diyakini dari tempat itulah dataran dunia berawal dan terus berkembang (bergerak) hingga ke bentuknya saat ini, dan diyakini pula bahwa di tempat itulah Tuhan mengambil unsur tanah dalam penciptaan Adam.
Dalam Islam, situs ini merupakan tujuan Nabi Muhammad dalam perjalanannya ke Yerusalem, karena di situs inilah letak Masjid al-Aqsa dan the Dome of the Rock (Masjid Qubbat As-Sakhrah).
Mount Zion
Mount Zion (Hebrew: הר ציון, Har Tzion) adalah bukit di luar tembok kota Yerusalem. Istilah "Zion" merujuk ke seluruh kota Yerusalem dan Tanah Israel. Mount Zion dipercaya sebagai tempat bersejarah, diantaranya adalah lokasi the Room of the Last Supper (ruang Perjamuan Terakhir).
Situs Bersejarah bagi Agama Yahudi
Western Wall (Hebrew: הכותל המערבי, translit.: HaKotel HaMa'aravi), kadang-kadang disebut sebagai Tembok Ratapan oleh umat Yahudi, dan disebut juga sebagai Al-Buraq Wall oleh umat Islam, adalah sebuah situs penting agama Yahudi karena dikenal sebagai First Temple (Bait Pertama) yang menurut Alkitab, merupakan Bait Pertama dari agama kuno Yerusalem.
Situs Bersejarah bagi Agama Kristen
Garden of Gethsemane (Yunani ΓεσΘημανι, Gesthēmani 'Ibrani: גת שמנים, dari Aram גת שמנא, Gat Šmānê) adalah sebuah taman di kaki Gunung Zaitun di Yerusalem diyakini sebagai tempat Yesus dan murid-murid Beliau berdoa pada malam sebelum Yesus disalib. Menurut umat Kristen Ortodoks, taman ini adalah tempat para Rasul memakamkan the Virgin Mary (Bunda Maria).
Mary's Tomb (Makam Bunda Maria) terletak di Kidron Valley, di kaki Mount of Olives (Gunung Zaitun), dekat dengan Church of All Nations (Gereja Bangsa-Bangsa) dan Gethsemane (Taman Getsemani).
Situs Bersejarah bagi Agama Islam
Al-Aqsa Mosque (Arab: المسجد الاقصى, [IPA / æl'mæsʒɪd æl'ɑqs ˁ ɑ /, Al-Masjid Al-Aqsa translit: "Masjid yang terjauh"), juga dikenal sebagai Al-Aqsa, adalah sebuah tempat suci umat Islam di Kota Lama Yerusalem. Masjid itu sendiri merupakan bagian dari Al-Haram ash-Sharif atau "Sacred Noble Sanctuary", sebuah situs yang juga dikenal sebagai Temple Mount dimana umat Islam percaya bahwa Nabi Muhammad SAW melakukan perjalanan dari Masjidil Haram di Mekah ke Al-Aqsa dalam peristiwa Isra Mi'raj.
Dome of the Rock (Arabic: مسجد قبة الصخرة, translit: Masjid Qubbat As-Sakhrah, Ibrani: כיפת הסלע, translit.: Kipat Hasela, Turki: Kubbetüs Sahra) adalah situs besar Islam yang terletak di bagian tengara Haram Al-Sharif di Yerusalem. Selesai dibangun tahun 691M, sehingga dikenal sebagai bangunan Islam tertua di dunia.
No comments:
Post a Comment